Description:
Makanan yang berasal dari etnis Cina ini sebetulnya mirip dengan arem2 nya orang Jawa. Bedanya cuma cara bungkus+ pembungkusnya dan isinya.
Ingredients:
Bacang :
1 kg beras (atau ketan putih) yang bagus
air
garam
60 - 90 lembar daun bambu yang lebar dan panjang
1 gulung benang kasur atau tali rafia untuk mengikat.
Isi :
1/2 kg daging ayam/sapi giling
100 gr jamur shitake segar, iris kecil2
2 batang daun bawang iris halus
2 sd makan saus tiram
2 sd makan kecap manis
1 sd teh merica halus
1 bungkus bubuk kaldu (royco/sejenis)
2 - 3 siung bawang putih cincang
3 - 5 butir bawang merah cincang
1 sd teh minyak wijen
2 sd makan minyak goreng
Directions:
1. Membuat beras aron. jerang air, lalu masukkan beras yang sudah dicuci bersih dan tambahkan garam supaya beras agak gurih. Batas air kira2 1 1/4 buku jari tengah, supaya beras nantinya lebih lunak. Biarkan air terserap oleh beras. Matikan kompor, tunggu hingga beras menjadi hangat.
2. Sementara itu, panaskan minyak goreng, masukkan bawang merah+putih, aduk hingga harum lalu masukkan saus tiram, aduk rata.
3. Masukkan daging ayang, jamur yang sudah diiris, aduk hingga jamur dan daging berubah warna.
4. Masukkan seluruh bumbu (merica, kecap, bubuk kaldu dll), rasakan bumbunya dan tambahkan yang dirasa kurang.
5. Masak hingga semua bahan matang, matikan kompor tunggu hingga adonan isi menjadi hangat.
6. Ambil dua lembar daun bambu, buat seperti corong, isikan dengan beras aron, 1 sendok makan daging lalu tutup dengan beras aron lagi.
7 Lipat daun bambu hingga membentuk segi tiga, lalu ikat dengan benang kasur.
8. Kukus bacang selama minimal 1 jam (setelah airnya mendidih).
Catatan :
Untuk membersihkan bulu halus pada daun bambu, Masak air hingga mendidih, lalu masukkan daun bambu hingga terendam air mendidih seluruhnya. Tunggu hingga air menjadi hangat. Ambil 2 lembar daun bambu, hadapkan bagian yang berbulu lalu digosok-gosokkan keduanya hingga bulu halus hilang. Lakukan pada seluruh daun lalu bilas daun bambu dengan air mengalir untuk membersihkan bulu2 yang masih tertinggal.
Mba, daun bambu yang lebar dan panjang itu kira-kira ukurannya berapa ya? mohon petunjuknya ya, mba. Aku ngiler berat niih...sampai-sampai tiap nemu pohon bambu sibuk ngira-ngira," ini daunnya cukup ngga ya buat bikin bacang" he...he..he..
BalasHapusPanjangnya kira2 antara 25 - 35 cm dan lebarnya 6 - 10 cm. Ini bisa dibuat bacang yang besar. Memang agak susah cari daun bambu yang sebesar itu. Tapi kalau nggak ada yang besar yang panjangnya 20 - 25 cm dan lebar 5 cm juga boleh, tapi nanti bacangnya kecil. Atau ditumpuk supaya lebar dan panjang. Cuma ... bungkusnya jadi agak repok, karena tumpukannya sering lepas...
BalasHapusSelamat mencoba ya...
Mbak,aku copy ya resep bacang nya
BalasHapusthank you for sharing the recipe
salam kenal
Alhamdulillah ...
BalasHapussemoga bermanfaat dan dinikmati oleh seluruh keluarga. salam kenal juga ya